Skip to main content

Featured Post

Port Knocking Mikrotik

  Port knocking adalah metode keamanan di router MikroTik yang memungkinkan akses ke port tertentu hanya setelah serangkaian permintaan atau ketukan spesifik pada port yang telah ditentukan sebelumnya. Fungsi dari metode ini adalah untuk meningkatkan keamanan jaringan dengan menyembunyikan port dan hanya membuka akses ke port tersebut setelah urutan permintaan yang tepat diterima, sehingga hanya admin atau pengguna yang memiliki pengetahuan tentang urutan tersebut yang dapat mengakses router.  Kali ini saya akan membuat contoh cara mengonfigurasi port knocking sederhana pada mikrotik Bahan :  MikrotikOS Client Windows / Linux    Pertama, pastikan windows sudah satu network dan sudah bisa ping router, Buat filter rule baru dengan chain input dan protocol icmp lalu ke tab action dan pilih "Add src to address list" dan buat nama bebas untuk "Address list" dengan timeout 10 menit  Selanjutnya buat filter rule baru lagi dengan chain input  pada bagian Src. Address

Tugas PTI

     Apa itu Mata Kuliah PTI ?


Mata Kuliah ini mempelajari tentang pengetahuan dasar dari teknologi informasi dan komunikasi. Menjelaskan problem dan solusi apa saja yang dapat diberikan oleh teknologi informasi dalam kehidupan sosial dan organisasi. Dalam perkuliahan juga akan diberikan penjelasan tentang jenis-jenis profesi di bidang TIK, dan contoh-contoh kasus dari penerapan teknologi informasi dan komunikasi tersebut.

1.     Capaian (Hasil) Pembelajaran Mata Kuliah

Mahasiswa mampu menjelaskan pengetahuan dasar tentang komponen, isu-isu, peluang dan peran dan profesi yang terkait dengan teknologi informasi dan komunikasi dalam kehidupan bermasyarakat dan berorganisasi, maupun individu.

 

2.         Capaian (Hasil) Pembelajaran Pertemuan

1. Mahasiswa mampu menjelaskan mengapa perlu mempelajari Teknologi informasi dan Komunikasi serta keuntungan dan kerugian pemanfaatan teknologi informasi dan komunikasi.

2.  Mahasiswa mampu menjelaskan tentang sejarah internet dan WWW, istilah-istilah yang digunakan dalam internet dan WWW, dan bagaimana komputer saling berkomunikasi

3. Mahasiswa mampu menjelaskan definisi, fungsi, dan sejarah dari komponen-komponen pembangun komputer ( Aplikasi, input, output, CPU, storage, OS & utility)

4.  Mahasiswa mampu menjelaskan terminologi dan aplikasi dari jaringan komputer, dan bagaimana komputer agar dapat terhubung dengan jaringan

5.   Mahasiswa mampu menjelaskan tentang database, mengapa data berarti bagi orgaisasi, dan istilah-istilah dalam database (field, record, dan file)

6.   Mahasiswa mampu menjelaskan tentang keamanan dan resiko komputer, mengetahui jenis-jenis serangan, mengetahui jenis-jenis prangkat lunak dan perangkat keras yang dapat digunakan dalam keamaan komputer

7.     Mahasiswa mampu menjelaskan fase-fase pengembangan sistem informasi

8.     Mahasiswa mampu menjelaskan berbagai paradigma pemrograman, dan contoh-contoh bahasa pemrograman.

9.     Mahasiswa mampu mengindentifikasi prasyarat organisasi untuk mendirikan Enterprise system

10.  Mahasiswa mampu menjelaskan jenis-jenis pekerjaan yang dapat dilakukan di industri komputer dan bidang ilmu pengetahuan yang diperlukan oleh pekerjaan tersebut

11.  Mahasiswa mampu mempresentasikan salah satu contoh pemanfaatan teknologi informasi dan komunikasi di berbagai bidang.

Comments